Majlis Al Buhus Al Islamiyyah Ulama Aswaja Jatim, Dominasi Dolar, Dominasi AS dan Barat Akan Segera Berakhir InsyaAllahu Ta’ala

Madura, Jatim – shautululama.co – Ahad, 28 Mei 2023. Majlis Al Buhuts Al Islamiyah (MBI), mengambil topik Khilafah Mengakhiri Hegemoni Dollar Dengan Dinar Dan Dirham.

Dr. Kyai Fahrul Ulum M.E.I, Pakar Ekonomi Islam, menjelaskan tentang histori dollar.

Sejak dahulu uang itu adalah emas.Bahkan emas dipakai sejak tahun 753 SM. Kepingan-kepingan emas itu disebut Barbarous Relic. Romawi menggunakan emas sebagai uang pada sekitar tahun 500 SM yang disebut dinar.  Sedangkan di Irak , saat itu pada masa kekuasaan Persi dipakai mata uang perak yang disebut dirham. Ini berkembang hingga seribu tahun lebih. Masuk ke wilayah jazirah Arab. Sehingga Arab jahaliyah menggunakan dua mata uang tersebut. Baik dinar maupun dirham.

Ketika Rosulullah diangkat sebagai Rosul, beliau-pun mengakui kedua mata uang tersebut dan memakainya. Di saat pemerintahan Islam di Madinah, Rosulullah SAW tetap memakai kedua mata uang tersebut. Berlanjut pada masa Abu Bakar as Shiddiq Ra dan Umar bin Khattab Ra. Lalu Umar bin Khattab menetapkan ukuran-ukuran standar dinar dan dirham. Serta kurs antara dinar dan dirham distandarisasi. Pada tahun 75 sampai 76 H Khalifah Abdul Malik bin Marwan mulai mencetak uang sendiri dengan tulisan La Ilaha ilallah Muhammadun Rosulullah. Juga ditulis lafadz Allahu Akbar. Di era inilah dinar dan dirham syar’i mulai berlaku secara resmi. Uang dinar dan dirham ini terus menyebar ke berbagai negeri di dunia.

Hingga pada awal abad ke 20, Amerika Serikat mulai mencetak dollar pada tahun 1914 dalam bentuk kertas yang diback up dengan emas yang disimpan di bank central.

Ketika Amerika Serikat menang pada perang dunia kedua, AS mulai memiliki cadangan emas yang banyak, dan dollar mulai laku. Maka pada tahun 1944, ada 44 negara sekutu bersepakat di Breeton Wood , dengan keputusan standar mata uang dunia adalah dollar yang masih diback up dengan emas.

Tetapi karena kertas itu sangat mudah dicetak. Apalagi Amerika terus menerus menghadapi peperangan, dengan Vietnam serta berbagai krisis. Amerika secara liar mulai mencetak uang kertas dollar dalam jumlah banyak. Hingga beberapa negara sekutu mulai tidak percaya kepada Amerika. Apakah cadangan emas Amerika mencukupi dari uang kertas dollar yang dicetak Amerika. Yaitu Perancis , Spanyol serta beberapa negara lainnya.

Dalam kepanikan tersebut Amerika secara sepihak membatalkan perjanjian Breeton Wood pada tahun 1971 pada saat kepemimpinan Richard Nixon. Sehingga dollar tidak lagi diback up dengan emas. Tetapi dunia sudah terlanjur dalam hegemoni dollar Amerika. Sehingga dollar itu sangat rapuh dan mudah terjadi inflasi. Ibarat tanah, tanah yang goyah, mudah gempa.

Karena dollar terus dicetak dalam jumlah banyak, maka dollar terus mengalami penurunan nilai terhadap emas. Maka dari itu keburukan dollar mulai dirasakan banyak negara, sehingga ada upaya de-dolarisasi. Seperti penggunaan Euro. Disusul BRICS (Brazil, Rusia, India, China, dan Afrika Selatan) dan ada 13 negara lainnya yang sudah mendaftar. Termasuk Arab Saudi, Qatar, dan UEA.

Maka dollar akan segera ditinggalkan. Hegemoni-nya akan segera berakhir. Dan umat Islam berkewajiban untuk menjadikan syariat yang dibawa oleh Rosulullah dalam penetapan mata uang adalah dengan dinar dan dirham. [LHE]

About Ulama Aswaja - Manhaji

Media dakwah online ulama aswaja manhaji, menyeru kepada kebaikan

Check Also

bud

Nasehat Maulid Multaqa Ulama Aswaja Pantura Barat, Teladani Rasulullah Saw, Terapkan Islam Secara Kaffah Dengan Khilafah

Kabupaten Pemalang, shautululama.co, – Di tengah kehidupan berbangsa dan bernegara yang katanya sudah merdeka ke …

banjar

Nasehat Multaqa Ulama Aswaja Kalsel, Jangan Berharap Pada Selain Allah Taala

Banjarbaru, Kalsel -shautululama.co – Multaqo Ulama Aswaja se-Kalimantan Selatan kembali digelar Forum Ulama Aswaja, Ahad …

ok

Multaqa Ulama Aswaja Kalsel, Islam Moderat, Moderasi Islam Bukan Ajaran Islam

Banjarbaru, Kalsel -shautululama.co -Habaib, para ulama, dan kiai ahli sunah waljamaah (aswaja) Provinsi Kalimantan Selatan …

solo

Multaqa Ulama Aswaja Solo Raya, Tragedi Rempang Tidak Akan Terjadi Kalau Negeri Kita Diatur Dengan Islam Secara Kaffah

Klaten, Jateng –shautululama.co- Apakah negeri ini sudah merdeka? Itulah pertanyaan retoris yang sempat dilontarkan oleh …

0

Seruan Mudzakarah Ulama Aswaja Bogor Timur Untuk Bangsa, Tinggalkan Demokrasi-kapitalisme dan Komunisme dan Terapkan Islam Secara Kaffah

Bogor, Jabar – shautululama.co – Selasa 19 September 2023, para ulama dari Bogor Timur dan …

bo

Nasehat Mudzakarah Ulama Aswaja Bogor Timur Untuk Bangsa, Amanah Nabi Kita Saw, Ikuti Ulama yang Perjuangkan Islam Secara Kaffah

Bogor, Jabar –shautululama.co -Dipenghujung Bulan September 2023, Forum Komunikasi Ulama Aswaja (FKU Aswaja) Bogor Timur …

bogor

Nasehat Multaqa Ulama Aswaja Bogor Raya, Saatnya Kita Tinggalkan Ideologi Gagal Kapitalisme Demokrasi dan Komunisme

Bogor, Jabar -shautululama.co- Ulama Aswaja Bogor memberikan respon terkait kemerdekaan hakiki negeri ini. Sohibul Hajjah, …

tiga

Multaqa Ulama dan Tokoh Masyarakat Distrik Sidareja Jabar, Dengan Khilafah Kemerdekaan Hakiki Akan Terwujud Insyallah

Sidareja – Cilacap -shautululama.co – Pada 16 September 2023, Forum Ulama dan Tokoh Distrik Sidareja …

dua

Multaqa Ulama Aswaja Kab Bangkalan Jatim, Tragedi Rempang Bukti Nyata Keberpihakan Pemerintah Kepada Oligarki, Bukan Kepentingan Masyarakat Luas

Bangkalan, Madura – Bangkalan Acara Multaqo Ulama Aswaja Kabupaten Bangkalan dihadiri oleh para ulama dan tokoh …

satu

Multaqa Ulama Aswaja Kabupaten Kediri Jawa Timur 1445 H, Rempang Dicengkeram Oligarki, Perubahan Inqilabi, Campakkan Ideologi Jahili

Kediri, Jatim -shautululama.co – Multaqo’ Ulama Aswaja Kabupaten Kediri Jawa Timur diselenggarakan pada hari Jum’at, tanggal …